Tips menjadi Pendengar yang baik

Kamis 11.30 by rendy pratama

gambar: www.google.com
Prermasalahan pada setiap orang pasti berbeda-beda. Setipa orang juga punya caranya sendiri untuk mencari jalan keluar  terhadap permasalahannya. Namu faktanya tak jarang  seseorang yang memiliki masalah yang tidak bisa direalisasikan da n tidak memiliki titik terang, sehingga mereka butuh pendengar  untuk  menjadi teman baik sekaligus menjadi teman yang tepat untuk solusi permasalahan mereka.
Teman yang baik adalah teman yang mampu menjadi tempat yang bermakana disaat senang maupun sedih.  Berikut ini adalah bagaimana Tips untuk menjadi pendengar yang baik:
Sediakan waktu luang
Mereka yang pada ummnya memimiliki masalah untuk diceritaan, pasti bertanya kepada kita untuk meminta waktu luang sedikit untuk mendengarkan semua permasalahan mereka. Baikya sempatkanlah waktu sedikit anda untuk mendengarkan curahan hati sahabat yang sedang galau. Namun jangan juga memotong waktu penting atau waktu siibuk anda.
Ekspresi wajah
Ekspresi wajah kita sangat mempengaruhi apakah teman kita merasa senang atau tidak curhat dengan kita?. Pastikan anda untuk memfokuskan dengan apa yang teman kita bicarakan. Konsentrasi, sebab apabila teman anda membutuhkan pendengar yang baik namun reaksi mata anda, fikiran anda dan perasaan anda tidak fokus. Hal itu hanya akan membuat mereka  merasa sedih dan diacuhkan.
Kasih Solusi
Pendengar yang baik bukan hanya menjadi pendengar saja, namun harus memberikat solusi terhadap permasalahan teman kita. Paling tidak jika anda juga bingung dan tidak bisa memberi solusi tepat, jangan bilang “ saya juga bingung” atau “ saya tidak tahu apa yang harus saya lakukan” , Berilah kata- kata yang menghibur dan solusi sederhana yang membuat teman kita mampu untuk memecahkan permasalahannya dengan bantuan sederhana kita.
Beri kesempatan mereka untuk bicara
Jangan terlalu teburu-buru untuk memberi solusi, biarkan mereka mengungkapkan permasalahan mereka seacara penuh. Apabila mereka sudah merasa cukup untuk menceritakan permasalahnnya, coba untuk kasih solusi  ringan namun juga bisa menjadi semangat untuk dia.
Welcome
Biasakan terbuka dan jangan menutup diri, jadikan anda sebagai tempat yang layak untuk dijadikan tempat dan solusi terbaik. Bantulah mereka sebelum mereka meminta bantuan, inisiatiflah untuk mendengarkan dan memberikan solusi tepat untuk mereka yang sedang galau.
Semoga beberapa tips diatas bermanfaat untuk anda menjadi pendengar yang lebih peduli dan care terhadap orang lain yang membutuhkan bantuan.


0 Response to "Tips menjadi Pendengar yang baik"

Posting Komentar